Ingin Berhenti Merokok? Minum Teh Hijau
Senin, 27 Agustus 2012 | 00:20
Sebuah studi baru-baru ini berjudul Pendekatan Revolusioner untuk Menghentikan Merokok, diterbitkan diScience China Life Sciences, dalam review jurnal, mengutip bagaimana peneliti menggunakan komponen teh hijau sebagai filter dalam upaya mengobati kecanduan merokok.
Phinse Philip, seorang dosen di Divisi Onkologi Komunitas Malabar Cancer Centre, mengatakan farmakoterapi seperti terapi penggantian nikotin umumnya telah ditemukan efektif menghentikan perokok untuk merokok.
"Sebagian besar perokok merasa efek relaksasi dari merokok. Asupan oral asam amino L-Theanine yang ditemukan dalam teh hijau, yang dikenal memiliki efek anti stres memberi efek santai. Penelitian dilakukan di China, dan hasilnya teh hijau dapat menjadi alternatif untuk keluar dari kebiasaan adiktif," kata Phillip.
Meskipun telah ada larangan nasional merokok di depan umum sejak tahun 2008, namun masih saja ada yang merokok di tempat-tempat umum di Kerala, India, termasuk halte bus dan bioskop.
Sekitar 21,9 persen dari populasi di Kerala kecanduan merokok. Dan itu membuat perokok rentan terhadap berbagai macam penyakit seperti kanker, penyakit jantung dan osteoporosis.
Thomas Varughese, kepala bedah onkologi dan bedah rekonstruksi di Rumah Sakit Kochi's Lakeshore dan Pusat Penelitian, mengatakan minum teh hijau setelah berhenti merokok benar-benar bisa memberikan kontribusi untuk menguragi kemungkinan kanker paru-paru.
"Teh hijau, yang kaya antioksidan, dapat membantu dalam memulihkan ketidakseimbangan oksidan atau antioksidan di antara mereka yang telah berhenti merokok, asalkan mereka telah menggunakannya cukup lama untuk menutupi dampak dari masa penggunaan, "kata Varughese.
Dia juga menunjukkan bahwa perokok biasanya memiliki tingkat rendah nutrisi penting seperti Vitamin C dan E, seng, kalsium, folat dan asam lemak esensial Omega-3 yang penting bagi sistem kekebalan tubuh manusia dan aktivitas metabolik yang tepat.
"Konsumsi teh hijau dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dengan memerangi radikal bebas dan dapat mengurangi resiko kerusakan yang disebabkan racun dalam asap rokok," tambah Varughese.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar